KUTAI KARTANEGARA – Kepala Staf Angkatan Darat (KSAD) Jenderal TNI Dudung Abdurachman menutup secara resmi kegiatan TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-114, di Desa Panca Jaya, Kecamatan Muara Kaman, Rabu (24/8/2022).
TMMD ke-114 ini menjadi satu dari 50 titik objek TMMD se-Indonesia. Pemkab Kukar pun turut mendukung dengan memberikan suntikan anggaran sebesar Rp5,2 miliar.
Fokus sasaran kali ini pada bidang pertanian, baik fisik dan nonfisik. Pembangunan fisik meliputi peningkatan dan pembangunan jalan usaha tani sepanjang kurang lebih 9 kilometer, saluran irigasi sepanjang 1,2 km, pemasangan turap sepanjang 300 meter jalan usaha tani, 19 jembatan kayu berbagai ukuran.
Sedangkan nonfisik berupa penyuluhan kesehatan, wawasan bela negara, dan pencegahan karhutla.
“Saya tekankan sesuai perintah Presiden bahwa membantu kesejahteraan masyarakat,” kata Dudung.
Salah satu upaya peningkatan kesejahteraan petani, dengan membangun sistem irigasi dalam agenda TMMD ke-114. Menciptakan pertanian sawah irigasi, dari semula sawah tadah hujan.
Hal ini disebut menambah jumlah masa panen dalam setahun menjadi tiga kali. Belum lagi pembukaan lahan tidur menjadi lahan pertanian baru, menambah potensi hasil panen dari Desa Panca Jaya.
“Luar biasa peningkatannya, TNI hadir di tengah masyarakat,” imbuhnya.
Sementara itu Bupati Kukar Edi Damansyah yang juga hadir mengatakan program TMMD ini sangat memberikan dampak positif bagi daerahnya di sektor pertanian.
“Ekosistem ini yang kami bangun bersama TNI,” tandas Edi. (zu)