BALIKPAPAN – Menteri Dalam Negeri (Mendagri) Tito Karnavian menitipkan pesan kepada Pj Gubernur Kaltim Akmal Malik terkait pembangunan Ibu Kota Nusantara (IKN). Hal ini disampaikannya saat berkunjung ke IKN, Kamis (22/2/2024).
“Pak Mendagri meminta saya sebagai Pj Gubernur agar all out membantu sukses pembangunan IKN,” ungkap pria yang juga menjabat Direktur Jenderal Otonomi Daerah.
Akmal mengungkapkan bahwa Mendagri mengaku kagum dengan kemajuan luar biasa dalam pembangunan IKN. Mendagri pun mengapresiasi kolaborasi Pemerintah Provinsi Kaltim dan Forkompimda mendukung pembangunan IKN.
“Terima kasih untuk Pemerintah Provinsi Kaltim, Forkopimda dan seluruh kabupaten kota di Kaltim yang telah memberi dukungan sangat maksimal untuk IKN,” kata Akmal menirukan ucapan Mendagri Tito Karnavian.
Selain untuk melihat kemajuan pembangunan IKN, kedatangan Mendagri sekaligus melakukan pengecekan dan monitoring langsung kinerja Pj Gubernur Kaltim Akmal Malik.
Kepada Mendagri, Pj Gubernur Akmal Malik menjelaskan jika seluruh rangkaian orkestrasi pembangunan di Kaltim dilakukan dalam kolaborasi bersama seluruh unsur Forkopimda. (xl)