Indeks

Dewan-Pemerintah Satu Suara Selesaikan Banjir

Pengendara motor menerobos banjir di Samarinda. (istimewa)

SAMARINDA – Anggota DPRD Samarinda dan pemerintah telah menyepakati APBD 2023 sebesar Rp3,9 triliun. Dua lembaga ini pun bersepakat memprioritaskan penyelesaikan masalah banjir. Program penanganan banjir yang telah berlangsung saat ini akan dilanjutkan tahun depan dengan anggaran yang telah dialokasikan.

Ketua DPRD Samarinda Sugiyono mengatakan, beberapa kawasan di Kota Tepian ini masih kerap tergenang baik ketika hujan maupun air Sungai Mahakam pasang. Karena itu dalam pembahasan di dewan untuk merumuskan anggaran 2023, pihaknya telah menyepakati mendukung program pemerintah untuk melanjutkan kegiatan penanggulangan banjir.

“Program penanganan banjir masih menjadi program prioritas untuk dikerjakan dalam tahun anggaran 2023 mendatang. Beberapa kawasan di Samarinda masih sering tergenang,” ungkap Sugiyono.

Beberapa program yang akan terus dilanjutkan dalam skema pengendalian banjir adalah peningkatan kualitas drainase di Kota Tepian. Selain itu, sejumlah proyek yang dikerjakan dengan mekanisme Kontrak Tahun Jamak atau Multi Years Contract (MYC) pun akan terus diselesaikan sesuai dengan target tahunan yang sudah ditetapkan.

“Misalnya pembangunan embung atau polder di Kecamatan Samarinda Utara. Tahun 2023 nanti tetap dilanjutkan karena MYC,” sebutnya. (ded)

Exit mobile version