Kaltim Banyak Setor Hasil SDA, Pemprov Harap Ada Keseimbangan Dana Bagi Hasil

Kaltim Banyak Setor Hasil SDA, Pemprov Harap Ada Keseimbangan Dana Bagi Hasil
Wagub Kaltim Seno Aji. (Humas Pemprov Kaltim)

BALIKPAPAN – Pemerintah Provinsi (Pemprov) Kaltim berharap ada keseimbangan dalam dana bagi hasil (DBH) sumber daya alam (SDA). Hal ini mengingat SDA Kaltim sangat besar dan bahkan hasilnya yang disetor ke pusat terbilang banyak.

“Menurut kami, sumber daya alam ini besar ya. Kemudian kami minta kembali ke daerah pun atau hasil bagi dari sumber daya alam tersebut juga besar,” ucap Wakil Gubernur (Wagub) Kaltim Seno Aji saat menerima Kunker Komite IV DPD RI, di Balaikota Balikpapan, beberapa waktu lalu. 

Baca Juga  Ekspor Tembus USD 144 Miliar, Sektor Industri Berkontribusi 77 persen

Artinya, ketika SDA yang sudah disetor kepada pusat, diharapkan kembali ke Kaltim juga besar. Sehingga, manfaat dari bagi hasil daerah itu betul-betul dirasakan masyarakat. 

Untuk itu, lanjut Seno, diharapkan ketika perancangan undang-undang tentang Penerimaan Negara Bukan Pajak (PNBP) ke Kaltim bisa lebih besar. 

“Mudah-mudahan ketika Komite IV DPD RI melakukan perancangan undang-undang tersebut, semoga itu termasuk pasal yang kita harapkan,” tuturnya.

Seno juga sempat menjelaskan, realisasi PNBP Kaltim melampaui target, yakni sampai dengan Desember 2024 mencapai Rp3,44 triliun atau sebesar 156,82 persen dari target. 

Baca Juga  Antusiasme Tinggi, Ribuan Pelajar dan Santri Ikuti Gerakan Etam Mengaji di Kukar

Peningkatan positif capaian tersebut bersumber dari seluruh jenis realisasi PNBP, meliputi PNBP lainnya dan pendapatan badan layanan umum (BLU), dengan didominasi oleh pendapatan jasa kepelabuhanan dan pendapatan jasa layanan pendidikan.

“Akan tetapi, tentu saja kita tidak boleh mengecilkan target, supaya pendapatan atau PNBP kita lebih besar lagi,” jelasnya seraya menyatakan hasil PNBP SDA Kaltim rata-rata bersumber dari kehutanan, minerba dan migas. (xl)

situs slot slot 4d link slot slot gacor http://ijm-nasp.unhas.ac.id/public/ toto slot toto slot toto slot slot gacor slot terbaik situs toto pragmatic casino