Usulan Program Strategis DPRD Kukar untuk Tiga Kecamatan Kembangkan Perikanan dan Pertanian

Usulan Program Strategis DPRD Kukar untuk Tiga Kecamatan Kembangkan Perikanan dan Pertanian
Anggota DPRD Kukar Ahmad Yani. (Zulkar/Komparasi)

KUTAI KARTANEGARA – Program strategis untuk Kecamatan Loa Kulu, Loa Janan dan Samboja Barat tengah dipersiapkan Anggota DPRD Kabupaten Kutai Kartanegara (Kukar) Ahmad Yani.

“Fokusnya pada pembagian pupuk, bibit dan mencetak sawah baru untuk meningkatkan hasil pertabian dan perikanan,” kata Yani.

Dua sektor pada tiga kecamatan itu dianggap tengah mengalami masalah ketersediaan pupuk, bibit, dan lahan.

Baca Juga  Abdul Rasid Dukung Pemekaran Kelurahan Loa Ipuh, Ini Alasannya

“Demi kesejahteraan petani dan nelayan, kami akan sediakan sarana dan prasarana yang diperlukan mereka, ini komitmen kita,” tegasnya.

Karena masalah tersebut, solusi percetakan sawah dinilai Yani adalah jawaban yang tepat serta diiringi pembagian pupuk.

Hal ini akan diberikan kepada para petani yang menanam berbagai jenis tanaman. Bantuan juga diberikan kepada para nelayan yang memelihara ragam jenis ikan yang cocok dengan kondisi tanah dan air di wilayah tersebut. 

Baca Juga  Membanggakan! Pemkab Kukar Raih APBD Award dari Kemendagri

Sementara pemilihan bibit akan disesuaikan dengan kebutuhan agar petani dan nelayan dapat memaksimalkan hasil dari lahan mereka. 

“Termasuk masyarakat yang memiliki keramba di pinggiran sungai harus diberdayakan juga,” ucapnya.

Yani mendorong Pemkab Kukar menerima usulan ini demi manfaat yang akan dirasakan banyak orang. “Semoga ini bisa terealisasi dengan baik,” tutupnya. (adv/zu)